Blog

Dapatkan update terbaru seputar layanan Bayarind Payment Gateway dan Info serta tips seputar bisnis.

Pengertian Fintech Beserta Manfaat dan Jenisnya

news-image

Adanya perkembangan teknologi membuat lahirnya berbagai inovasi yang memudahkan kegiatan manusia. Di antaranya seperti financial technology, atau yang sering disingkat fintech. Apa sih pengertian fintech?

Di Indonesia, fintech merupakan sektor usaha di bidang teknologi yang begitu berkembang pesat. Hal tersebut karena di masa depan fintech menjadi sektor yang sangat penting. Apa sih fintech itu? Yuk, intip artikel ini sampai selesai.

Apa Sih Pengertian Fintech?

Fintech sendiri merupakan singkatan financial technology yang artinya teknologi keuangan. Jadi, fintech dapat diartikan sebagai inovasi teknologi yang dikembangkan untuk mengurusi bidang finansial.

Yang akhirnya membuat proses transaksi keuangan menjadi lebih praktis, mudah, dan efektif. Fintech di Indonesia punya banyak jenis yang dapat dibedakan berdasarkan aktivitas pelaku bisnis.

Baca juga : Payment Gateway Indonesia Terbaik, Bagaimana Kriterianya?

Manfaat Fintech di Indonesia

Setelah tahu pengertian fintech di Indonesia, Anda juga harus tahu apa saja manfaatnya. Perkembangan fintech yang sangat pesat di Indonesia memang membawa banyak manfaat. Adapun manfaatnya sebagai berikut :

1. Transaksi Keuangan Menjadi Lebih Mudah

Manfaat pertama adanya fintech di Indonesia adalah kemudahan saat bertransaksi keuangan. Saat ingin melakukan transaksi finansial, Anda tidak perlu menuju ke rumah tujuan ataupun pergi ke bank untuk melakukannya. Cukup gunakan ponsel pintar saja.

2. Akses Pendanaan Menjadi Lebih Baik

Dengan adanya fintech di Indonesia, teknologi keuangan juga turut berkembang pesat, bahkan sudah menjangkau berbagai lini kalangan masyarakat. Hal tersebut membuat proses pendanaan menjadi lebih mudah.

3. Taraf Hidup Terus Meningkat

Setelah masyarakat mendapat akses pendanaan yang lebih baik, tentu saja taraf hidup masyarakat menjadi meningkat. Masyarakat dapat menggunakannya sebagai biaya aktivitas konsumtif atau hal yang dapat menambah produktif mereka. Yang akhirnya membuat kesejahteraan hidup masyarakat menjadi meningkat.

4. Dapat Mendukung Inklusi Keuangan

Manfaat fintech selanjutnya adalah dapat mendukung peningkatan inklusi keuangan dalam masyarakat. Inklusi keuangan merupakan keterlibatan masyarakat untuk transaksi ekonomi. Bisa jual beli online, iuran, hingga simpan pinjam.

5. Mempercepat Perputaran Ekonomi

Manfaat selanjutnya fintech adalah dapat mempercepat perputaran ekonomi di Indonesia. Akses keuangan serta kemudahan bertransaksi juga mendorong arus perputaran ekonomi jadi lebih cepat dan praktis. Sehingga fintech membantu pelakunya mendapat modal berbunga rendah lewat pinjaman online

Jenis Fintech di Indonesia

Berkembangnya fintech di Indonesia membuat inovasi produk fintech juga terus bertambah. Tentunya bertujuan untuk membantu aktivitas keuangan sekaligus menunjang kehidupan masyarakat.

Wajar jika ada banyak jenis fintech yang berkembang. Berikut beberapa jenis fintech paling populer di Indonesia :

1. Peer-to-peer Lending

Jenis fintech pertama adalah peer-to-peer lending. Jenis jasa keuangan ini turut menyediakan peminjaman dana untuk berbagai modal usaha atau untuk kebutuhan harian masyarakat.  Tentu saja pengguna harus lebih cermat karena banyak peer to peer loading yang tidak sesuai dengan ekspektasi.

2. Crowdfunding

Crowdfunding merupakan produk fintech yang dijadikan sebagai platform untuk mempertemukan pihak yang membutuhkan dana dan pihak donatur yang ingin memberikan pinjaman. Platform ini dibuat dengan garansi transaksi yang aman dan mudah.

3. E-Wallet

Jenis fintech berikutnya adalah dompet digital, atau yang akrab disebut  e-wallet. Jenis fintech ini berperan sebagai tempat yang memberikan wadah penyimpanan uang secara elektronik bagi setiap penggunanya.

4. Micro Finance

Selanjutnya adalah microfinance. Sesuai namanya, Microfinance merupakan layanan perusahaan fintech yang menolong masyarakat kelas menengah ke bawah yang mengalami masalah finansial. Jadi, adanya platform ini dapat membantu mereka untuk memenuhi kebutuhan finansial hariannya.

5. Payment Gateway

Jenis fintech yang kelima adalah payment gateway. Payment gateway termasuk sistem fintech yang telah melakukan otorisasi pembayaran via transaksi online. Contoh fintech yang paling tenar adalah PayPal.

Baca juga : Online Payment System untuk Pelaku Bisnis

Kesimpulan

Setelah tahu pengertian fintech, tentu saja Anda tahu seberapa penting platform ini di dalam kehidupan masyarakat. Terlebih jika berurusan dengan teknologi seperti sekarang.

PG Bayarind adalah salah satu produk fintech terpopuler di Indonesia yang paling aman digunakan. Hal tersebut karena platform ini sudah mengantongi izin dari OJK dan BEI sehingga keamanannya lebih terjamin.

Share:

Penulis : Muhammad Doni Darmawan

Doni is a digital content writer at PGBayarind. He keeps on pursuing opportunities to engage with more people through articles and SEO.

banner

Berita Terbaru