Blog

Dapatkan update terbaru seputar layanan Bayarind Payment Gateway dan Info serta tips seputar bisnis.

Mengulik Sistem Keamanan Payment Gateway Indonesia

news-image

Perkembangan teknologi ternyata berdampak besar di segi finansial. Kini semua orang dapat berbelanja dengan mudah melalui e-commerce. Kemudian, pembayarannya bisa dilakukan via transfer. Sistem pembayaran yang banyak dipakai adalah payment gateway Indonesia.

Payment Gateway disebut-sebut sebagai teknologi pembayaran yang memudahkan transaksi di e-commerce. Selain mudah, payment gateway juga dapat memproses transaksi dengan cepat. Apa itu payment gateway Indonesia dan bagaimana cara kerjanya?

Pengertian Payment Gateway Indonesia

Payment Gateway Indonesia adalah gerbang pembayaran yang memberikan otorisasi dalam transaksi pembayaran melalui kartu debit, kredit, e-wallet, atau direct debit. Lebih lanjut, payment gateway mampu memproses transaksi pembayaran dengan mudah dan cepat. 

Biasanya sistem payment gateway bisa ditemukan di layanan E-commerce. Payment gateway menerapkan sistem enkripsi data nomor kartu kredit atau kartu debit untuk menjamin transaksi di e-commerce aman dan nyaman.

Sistem Keamanan pada Payment Gateway

Itulah deskripsi singkat mengenai sistem payment gateway Indonesia pada teknologi transaksi saat ini. 

Transaksi di toko online memang sangat rentan akan berbagai ancaman, misalnya kebocoran data atau peretasan. Untuk mencegah kejadian tersebut, payment gateway memiliki tiga sistem pelacakan untuk memastikan keamanan transaksi online:

  1.       3D Secure Password

Di dalam payment gateway Indonesia terdapat sistem yang dinamakan 3D Secure Password. Dimana sistem ini sangat berguna untuk memberikan otorisasi pembayaran atas transaksi online yang dilakukan oleh konsumen.

  1.       Address Verification System (AVS)

Sistem pelacakan berikutnya yang terdapat dalam payment gateway Indonesia adalah Address Verification System (AVS). AVS berfungsi untuk memeriksa rincian transaksi konsumen dan disesuaikan dengan alamat kartu yang resmi terdaftar.

  1.       Card Security Code (CVV/CVC)

CVV/CVC adalah proses di mana konsumen diminta memasukkan tiga digit terakhir pada kartu debit atau kreditnya saat melakukan transaksi online.

Cara Kerja Sistem Payment Gateway

Itulah tadi deskripsi singkat mengenai sistem payment gateway yang dapat memudahkan transaksi online dan sistem keamanan yang dipakainya. Lalu, bagaimana payment gateway memproses setiap transaksi yang ada di e-commerce? Beginilah cara kerja payment gateway Indonesia:

  1. Konsumen Membeli Barang di E-Commerce

Pelanggan mengunjungi e-commerce untuk melihat-lihat barang. Setelah menentukan produk yang ingin dibeli, maka pelanggan melakukan transaksi. Kemudian, transaksi tersebut disampaikan oleh koneksi sumber dari payment gateway Indonesia.

  1. Payment Gateway Meneruskan Informasi Transaksi ke Prosesor Pembayaran

Selanjutnya, payment gateway akan meneruskan informasi transaksi ke prosesor pembayaran bank dari asosiasi penerbit kartu yang dipakai oleh konsumen. 

  1. Informasi Transaksi Diterima oleh Penerbit Kartu

Kemudian, informasi dari prosesor pembayaran diterima oleh asosiasi penerbit kartu, misalnya VISA atau Mastercard.

  1. Penerbit Kartu Memberikan Kode Khusus ke Customer

Lalu, Customer akan menerima sebuah kode khusus dari penerbit kartu yang bentuknya seperti OTP dalam bentuk SMS ke nomor handphone yang telah terdaftar di penerbit kartu. 

Prosesor Pembayaran Mengirimkan Notifikasi

Terakhir, prosesor pembayaran akan mengirimkan notifikasi ke payment gateway dan diteruskan ke website atau situs merchant dan konsumen hingga transaksi dinyatakan berhasil.

Meskipun cara kerja payment gateway terlihat sangat kompleks, tetapi cara kerja payment gateway hanya berlangsung dalam hitungan detik saja. Mulai dari konsumen melakukan pembayaran hingga mendapatkan notifikasi transaksi sukses atau gagal.

Demikianlah penjelasan mengenai teknologi payment gateway Indonesia beserta cara kerja dan sistem keamanannya. Payment gateway sejatinya hadir untuk mempermudah transaksi online dan mendorong pertumbuhan bisnis online ke depan.

 

Share:

Penulis : Muhammad Doni Darmawan

Doni is a digital content writer at PGBayarind. He keeps on pursuing opportunities to engage with more people through articles and SEO.

banner

Berita Terbaru